Interview kerja sering menjadi satu momok besar dalam proses rekrutmen kerja. Mempersiapkan interview tidak cukup hanya sekadar browsing pertanyaan-pertanyaan umum yang sering ditanyakan di interview. Kandidat kerja juga harus mampu memberi impresi awal yang baik, mengerti bagaimana menyampaikan alasan tepat mengapa kalian cocok untuk posisi tersebut, kemudian hal yang tidak kalah penting adalah memiliki pengetahuan mengenai perusahaan yang dilamar dan produk mereka.
Ingin mencapai kesuksesan interview? Yuk, cek beberapa tips berikut.
Persiapkan Pakaian Terbaik untuk Interview Kerja
Menyiapkan pakaian adalah salah satu bagian vital dalam persiapan interview kerja. Siapkan setidaknya beberapa jenis pakaian yang siap dipakai ke interview kapanpun. Jenis pakaian yang dipakai tentu bergantung pada posisi pekerjaan yang dilamar, bisa menggunakan setelan bisnis atau smart casual.
Apapun jenis pakaian yang dikenakan, kerapian dan kebersihan pakaian juga tidak kalah pentingnya. Pertimbangkan padanan warna pakaian, pastikan tidak bertabrakan. Selain itu penting juga untuk memikirkan makeup dan aksesoris yang dikenakan agar tidak berlebihan. Setelah pakaian siap, kalian bisa fokus menyiapkan hal lainnya.
Lakukan Riset terhadap Perusahaan dan Posisi Pekerjaan yang Dilamar
Saat melamar suatu perusahaan, disarankan untuk mengenal perusahaan terlebih dahulu. Di era digital ini, informasi mengenai perusahaan beserta lowongan yang tersedia bisa mudah didapatkan melalui website dan sosial media resmi milik perusahaan. Manfaatkanlah kemudahan akses tersebut untuk mengenal perusahaan secara umum.
Kemudian kalian bisa menuliskan beberapa pertanyaan potensial yang bisa ditanyakan selama atau sesudah interview. Mengajukan pertanyaan yang cerdas menunjukkan usaha kalian dalam mempersiapkan interview. Pastikan diri kalian tidak asal bertanya, dengan menanyakan hal yang tetap relevan dan menarik mengenai pekerjaan.
Pahami Jenis Interview Kerja yang Dihadiri
Ada dua jenis interview yang sering digunakan dalam proses rekrutmen saat ini, yaitu interview HRD dan interview user. Perbedaan mendasar dari dua interview ini bisa dilihat dari tujuannya. Interview HRD dilakukan untuk menggali kepribadian dan kompetensi yang dimiliki kandidat, biasanya didasarkan pada hasil psikotes sebelum tahap interview ini. Di sisi lain, interview user lebih ditujukan untuk menemukan chemistry yang cocok antara user dan kandidat sembari biasanya diselipi dengan beberapa hal teknis atau analitis. Baik itu interview HRD atau interview user, impresi pertama seperti cara menyapa interviewer juga menjadi hal penting. Impresi awal yang baik bisa mengantar kalian mendapatkan interview yang rileks dan berkualitas.
Siapkan Jawaban untuk Pertanyaan-Pertanyaan Umum
Sudah ada banyak sekali situs di internet yang membahas pertanyaan-pertanyaan umum di interview. Kalian bisa memanfaatkan keadaan ini untuk menyiapkan jawaban-jawaban terbaik kalian. Ada beberapa juga yang membahas contoh jawaban baik untuk masing-masing pertanyaan, hal itu tentu bisa dijadikan acuan namun bukan contekan. Jawaban terbaik adalah jawaban yang relevan, jujur, dan tetap menunjukkan kualitas terbaik dari diri kalian. Usahakan tidak menghafal mati jawaban kalian, cukup dengan poin-poin yan perlu disampaikan.
Pelajari Resume dengan Teliti
Seluruh pengalaman kerja atau organisasi juga skills yang telah kalian cantumkan dalam resume adalah hal utama yang akan digali dalam interview. Interviewer akan berusaha mengenal kalian dari apa yang sudah tertulis di resume. Misalnya memilih salah satu pengalaman kerja dan meminta kalian menjelaskan. Penjelasan yang diminta pun biasanya lebih dalam, seperti hal apa saja yang kalian lakukan dalam pekerjaan itu dan permasalahan apa yang kalian hadapi beserta cara kalian menyelesaikannya. Oleh karena itu, penting untuk memahami setiap pengalaman yang tertulis dalam resume.
664 thoughts on “Mempersiapkan Interview Kerja”
Comments are closed.